-->

Monday, April 11, 2016

5 Tips Agar Anak Mau Menyikat Gigi

Pernahkah Anda kesulitan dalam mengajak anak untuk menyikat giginya ? Masalah seperti ini sering sekali dialami oleh orang tua. Padahal kebersihan gigi anak itu sangatlah penting agar gigi tetap terjaga kebersihan dan kesehatannya. Apabila gigi anak sakit maka akan menyebabkan anak tidak berhenti menangis dan dampaknya juga akan dirasakan oleh orang tua.


Membiasakan menyikat gigi sejak dini itu sangat penting, namun bagi Anda yang mengalami kesulitan dalam mengajak anak untuk menyikat gigi, Anda tidak perlu khawatir. Anda dapat mencoba beberapa Tips berikut Agar Anak Anda Mau Menyikat Gigi.

1. Biarkan Anak Memilih Sikat Gigi

Tidak sedikit anak yang tidak mau menyikat giginya karena mereka tidak menyukai sikat gigi yang dipilihkan orang tua. Oleh karena itu langkah awal yang harus dilakukan oleh orang tua adalah membiarkan anak untuk memilih sikat gigi yang dia sukai. Apabila anak telah mendapatkan sikat gigi yang mereka sukai, tentu anak tersebut akan rajin menggunakannya sehingga anak tersebut akan menyikat giginya dan tetap dipandu oleh orang tua. Jadi, ajaklah anak ke mini market atau swalayan terdekat untuk membiarkan anak memilih sikat gigi yang dia sukai.

2. Berikan Pasta Gigi Khusus Untuk Anak-Anak

Langkah kedua setelah membiarkan anak memilih sikat gigi adalah memberikan pasta gigi khusus untuk anak-anak. Sebaiknya anak juga ikut dalam memilih pasta gigi agar sesuai dengan keinginan mereka. Saat ini pasta gigi anak-anak sudah banyak dijual mulai dari rasa buah-buahan hingga pasta gigi rasa permen. Pasta gigi orang dewasa berasa dingin dan pedis sehingga anak tidak menyukai pasta gigi tersebut. Oleh karena itu berikan pasta gigi khusus untuk anak-anak agar anak mau menyikat giginya.

3. Mendampingi dan Memberikan Anak Contoh Cara Menyikat Gigi

Setelah sikat gigi dan pasta gigi ada, langkah selanjutnya adalah mendampingi dan memberikan anak contoh cara menyikat gigi. Anak akan lebih mudah memahami cara menyikat gigi dengan baik dan benar apabila di contohkan oleh orang tuanya.

4. Buatlah Acara Menyikat Gigi Menjadi Acara Yang Menyenangkan

Anda dapat mengajak anak menyikat gigi dengan cara menjadikan acara menyikat gigi sebagai acara yang menyenangkan. Apabila menyikat gigi merupakan acara yang menyenangkan bagi anak maka anak tentu saja akan menyikat giginya. Namun, apabila anak merasa menyikat gigi merupakan sesuatu yang membosankan maka anak akan menjadi malas dalam menyikat gigi.

Anda dapat menjadikan Acara menyikat gigi sebagai acara yang menyenangkan bagi anak dengan cara memberikan penghargaan ketika selesai menyikat gigi seperti menceritakan dongeng, memutarkan lagu yang anak sukai dan mengajaknya bermain atau memberikan sesuatu sebelum menyikat gigi seperti memberinya permen yang dia sukai. Memakan permen memang dapat membuatnya gigi berlubang, namun apabila disikapi dengan bijaksana maka permen tersebut dapat menjadi salah satu cara agar anak mau menyikat gigi. Caranya adalah memberikan anak permen yang dia sukai sebelum menyikat gigi. Sehingga ketika selesai memakan permen, anak akan menyikat giginya dan permen yang melekat pada gigipun akan hilang.

Selain itu, untuk menghindari rasa bosan pada anak, sebaiknya penghargaan yang Anda berikan di ubah-ubah setiap harinya agar anak merasa ada sesuatu yang baru.

5. Berikan Sedikit Demi Sedikit Pengetahuan Tentang Menyikat Gigi

Pada saat anak sedang menyikat giginya ataupun setelah anak selesai menyikat giginya, Anda dapat menjelaskan bahaya dan manfaat menyikat gigi dengan menggunakan kata-kata yang sederhana, menarik dan mudah dimengerti. Hindari penggunaan kata yang bersifat mengancam ataupun menakut-nakuti anak.

Itulah 5 tips yang dapat Anda lakukan agar anak mau menyikat gigi. Apabila anak Anda masih tetap menolak untuk menyikat giginya sebaiknya Anda mengetahui Cara Menangani Anak yang Menolak Untuk Menyikat Giginya.

Semoga Bermanfaat.


EmoticonEmoticon